meja sofa

Kreatif Membuat Meja Sofa dengan Berbagai Tips Unik ini

Meja sofa bisa hadir dengan rupa yang begitu menawan! Nah, kali ini, bahanperekat.com akan membagikan aneka tips unik membuat mebel tersebut dengan trik yang mudah diterapkan! Penasaran apa saja trik tersebut?

Ketika Meja Sofa Perlu Dibuat Menarik

Ketika orang membeli meja dan sofa untuk ruang tamu, tidak bisa tidak, faktor tampilan menjadi pertimbangan utama. Sebab, fungsi utama meja dan sofa ialah untuk menjamu tamu di sebuah ruangan yang merupakan representasi rumah kita kepada orang yang bertandang. Jadi, orang pasti akan memperhatikan estetika atau keindahannya dulu. Dibanding mebel lainnya pun, hal ini sangat kentara. Sebab mebel lainnya tidak diletakkan di ruang tamu yang merupakan ruang representasi rumah dan keluarga terkait.

Bagi pelaku usaha, hal ini jelas perlu diperhatikan. Perilaku konsumen perlu dipelajari untuk kemudian menentukan produk yang akan dibuat. Tanpa memperhatikan perilaku konsumen ini, kita jelas tak bisa melariskan suatu produk.

Lantas, bagaimana caranya agar meja dan sofa terlihat bagus dan dianggap estetik oleh masyarakat? Jelas ada banyak caranya. Kebanyakan menerapkan cara-cara konvensional yang sudah terbukti. Misalnya menggunakan kayu jati mahal dan menerapkan ukiran kuno yang megah. Cara ini memang benar. Tapi bukan satu-satunya cara yang bisa kita aplikasikan. Ada banyak ragam trik lainnya dengan biaya yang lebih murah dan dengan aplikasi teknik yang jauh lebih mudah.

Aneka Contoh Meja Sofa Unik dengan Trik Sederhana

Decoupage

Cara pertama adalah menerapkan decoupage. Cara ini cocok bagi Anda yang tertarik ingin melukis meja dan sofa tetapi tidak memiliki keterampilan melukis yang baik. Decoupage dilakukan dengan menempelkan gambar tertentu dari produk napkin decoupage. Selanjutnya, keseluruhan permukaan meja dan sofa yang sudah ditempeli gambar itu dilapisi dengan coating atau lapisan cat bening. Jadi, meja dan sofa seolah-olah benar-benar dilukis. Cara ini sebetulnya mudah tapi membutuhkan latihan terlebih dahulu. Selain itu, diperlukan lem kertas yang baik seperti Ultra Phaethon.

Penggunaan Tali dari Serat Alam

Cara kedua adalah dengan menggunakan tali serat alam. Caranya sangat sederhana. Anda bisa melilitkan tali di bagian meja sofa (misalnya di bagian kaki meja). Proses pelilitan memang harus dilakukan hati-hati. Dibutuhkan lem yang bisa menempelkan lilitan serat alam dengan kayu meja. Untuk kebutuhan ini, lem Ultra Phaethon bisa digunakan bila talinya ringan. Namun bila dirasa perlu kekuatan lebih Anda sebaiknya menggunakan jenis lem kayu yang lebih kuat seperti lem Crossbond.

Penggunaan Bagian Pohon yang Tak Biasa

Manfaatkan juga berbagai bagian dari pohon yang tak biasa! Kalau Anda biasanya menggunakan kayu dari batangnya saja, Anda bisa mencoba menggunakan ranting, cabang pohon, bisul pohon, sampai bonggol dan akar pohon. Beberapa bagian pohon tersebut memang mahal. Apalagi bila berasal dari pohon unggulan seperti jati. Karenanya, manfaatkan saja bagian pohon yang lebih murah seperti ranting. Agar ranting yang dipakai awet, aplikasikan treatment pengawetan yang bagus dengan insektisida dan fungisida lalu aplikasikan juga finishing dengan bahan finishing yang tidak mudah rusak.

Nah, itulah 3 dari sekian cara yang bisa diterapkan supaya meja dan sofa hadir dengan tampilan yang lebih bagus. Masih ada banyak cara lainnya yang bisa Anda terapkan. Teruslah berinovasi untuk membuat meja sofa yang unik dan berkualitas!

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *