Ternyata membuat rak untuk piring kayu bisa dilakukan dengan sangat mudah. Penasaran bagaimana caranya? Simak langsung langkah-langkahnya di bawah ini!
Alat dan Bahan
Alat
1. Alat tulis
2. Dowel
3. Bor
4. Alat potong
5. Amplas
6. Bor
7. Kuas untuk mengecat dan kuas kecil untuk aplikasi Crossbond X3
8. Wadah lem dan wadah cat
Bahan
1. Dowel
2. 4 Potongan kayu
3. Lem Crossbond X3
4. Bahan finishing
Langkah-langkah Membuat Rak Piring Kayu Sederhana dengan Dowel dan Crossbond X3
Menentukan Bentuk dan Ukuran Rak
Langkah pertama, buat dulu desain rak yang akan dibuat. Begitu pula dengan ukurannya. Anda bisa meniru ukuran yang kami aplikasikan sebagai berikut.
1. Dua potongan kayu (panjang x lebar x tinggi) 30 cm x 4 cm x 4 cm
2. Dua potongan kayu 26 cm x 4 cm x 4 cm
Potongan kayu kedua dapat diganti menggunakan dowel, namun kami lebih merekomendasikan pemakaian kayu saja.
Siapkan dan Kumpulkan Semua Alat dan Bahan
Kumpulkan semua alat dan bahan yang telah disebutkan di atas. Usahakan untuk:
1. Menggunakan kayu yang tahan air.
2. Memilih dowel yang kualitasnya baik
3. Memilih bahan finishing food grade
Buat Lubang untuk Dowel
Buatlah lubang untuk dowel pada 2 kayu yang berukuran 30 cm x 4 cm x 4 cm. Lubang pertama ditempatkan di titik 2,5 cm, setelah itu buat lubang selang panjang 5 cm. Buat dulu tandanya dengan alat tulis agar lebih bagus hasilnya.
Buat Rangka Segi Empat
Sambungkan keempat potongan kayu. Dua kayu dengan ukuran sama diposisikan sejajar. Untuk menyambungkannya, potong seluas 3 x 4 cm pada ujung kayu kedua dengan kedalaman 2 cm. Untuk potongan kayu pertama, potong juga seluas 3 x 4 cm dengan kedalaman 2 cm (dari bagian bawah) pada titik 3 cm dari tiap ujung kayu. Pertemukanlah secara tegak lurus bagian yang dipotong tersebut. Rekatkan menggunakan Crossbond, bila perlu perkuat dengan paku. Anda juga bisa mengganti potongan kedua dengan dowel, meski kami lebih menyarankan pemakaian potongan kayu saja.
Pasang Dowel
Setelah sambungan rangka segi empat kering, kini saatnya memasang dowel. Gunakan Crossbond, rekatkan, lalu tunggu hingga kering.
Aplikasikan Finishing yang Aman untuk Kesehatan
Terakhir, jangan lupa aplikasikan bahan finishing supaya rak terlihat lebih menarik. Namun pastikan baha finishing tersebut aman digunakan. Varian tampilannya sendiri bisa berupa:
1. Solid color. Bila Anda memilih warna solid, Anda dapat memakai cat-cat multipurpose yang mudah digunakan seperti cat Orchid. Orchid tersedia dalam warna pastel hingga aneka warna logam (emas, perak, dan lainnya).
2. Natural color. Bila Anda memilih warna natural transparan, Anda bisa memanfaatkan cat BioVarnish. Rak Anda pasti akan terlihat lebih alami dengan warna ini.
Yang jelas, pastikanlah untuk memakai cat yang aman. Gunakan cat-cat water based agar kandungan berbahaya pada solvent tidak ada pada rak yang Anda buat.
Supaya Lebih Menarik!
Bila Anda ingin berkreasi lebih jauh lagi, jangan segan untuk mengeksplor ide-ide yang ada. Anda bisa menerapkan aneka kombinasi warna, termasuk warna yang jarang dipakai, hingga melukis rak tersebut. Aplikasi decoupage pun bisa dilakukan asalkan dengan coating yang aman.
Nah, demikianlah cara membuat rak piring kayu sederhana ini. Dengan dowel dan Crossbond, rak cantik sudah dapat Anda miliki. Semoga bermanfaat!